Sabtu-Ahad, bertepatan pada tanggal 15 dan 16 Juli 2023 menjadi salah satu hari yang bersejarah bagi para Orang Tua atau pun Wali Murid/ Santri Baru As-Syifa Boarding School Subang, karena di hari tersebut tiba masanya mereka untuk melepas para buah hati dalam proses menimba ilmu dalam lingkup pondok pesantren. Tidak sedikit dari para murid atau pun santri baru di Tahun Ajaran 2023/ 2024 ini yang datang ditemani oleh keluarga besar yang menyayangi mereka, baik kedua orang tua, adik maupun kakak dan tidak jarang para kakek maupun nenek yang mencintai para cucunya turut mengantar keberangkatan para mujahid menemui para guru dan pihak sekolah lainnya.
Terhitung sebanyak 817 murid/santri putra telah menginjakan kakinya di kampus peradaban As-Syifa pada hari Sabtu yang disusul oleh kedatangan di keesokan harinya sejumlah 690 murid/ santri putri, adapun kedatangan para murid/santri jenjang SMPIT/ MTs dan SMAIT/ MA kali ini tersebar ke dalam empat titik utama yakni Kampus As-Syifa Jalancagak, Wanareja, Sagalaherang dan yang terbaru ialah As-Syifa Kampus Kumpay, Subang.
Setelah Proses penyambutan selesai, para murid/Santri dipersiapkan untuk mengikuti kegiatan MPLS atau Fantastic.